Monday, July 1, 2013

MEMBUAT PUPUK ORGANIK

BAHAN :
1. Kotoran sapi, ayam, kambing, kelinci : 1 ton atau 1-1,5 Colt
2. Dolomit atau kapur mati  : 100 kg
3. Bekatul  : 10 kg
4. Tetes Tebu  : 1 liter
5. Dekomposer EM4  : 1 liter
6. Air secukupnya
PROSES PEMBUATAN :
1. Siapkan kotoran pada tempat yang terlindung dari air hujan dan dari genangan air, pada lantai tanah saja atau bisa lantai di alasi.
2. Kotoran di ratakan ketebalan 30 cm
3. Buat larutan decomposer EM4 dan tetes di campurkan dengan air 50 – 70 liter, peram sehari baru keesokan hari bisa di pakai.
4. Siramkan larutan decomposer merata pada kotoran hingga di buat pero, di kepal masih keluar air sedikit/mbanyu sedikit
5. Taburkan dolomite 80 kg dan bekatul 8 kg, lalu aduk hingga merata.
6. Setelah campuran di aduk merata taburkan sisa dolomite 20 kg dan bekatul 2 kg merata pada permukaan kotoran yang sudah basah, lalututup dengan terpal menutup total, bagian tepi terpal beri batu bata melingkar dan bagian tengah juga di beri pemberat bata.
7. Lakukan pembalikan pada hari ke tiga dan di ulang tiap 3 hari hingga 2 kali pengadukan. Pupuk organic jadi bila saat di buka terpaltimbul miselium benang benang putih seperti pada tempe. Pada pengadukan terakhir tidak di tutup lagi dengan terpal tapi di biarkan terbuka, di anginanginkan hingga kering. Pupuk setelah kering tekstur kering mawur dan tidak berair saat di gengam.

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan sopan.Thank's

 
Powered by Blogger